Friday, July 8, 2011

Singapura: Fun Till You Drop at Sentosa

(source: private)

(source: private)
Selalu ada yang baru di Singapura seakan tepat menggambarkan negara dengan lambang kepala singa putih ini.  Salah satu pojok dengan penampakan lain adalah Sentosa Island.  Kini hadir Universal Studio yang semakin menancapkan Sentosa Island dalam benak banyak pewisata sebagai tempat tujuan wisata di Singapura... Luangkan waktu barang sehari untuk menjelajah pulau ini.  Banyak yang bisa dicoba dan telusuri.  Jangan lupa bekali diri dengan topi dan kacamata hitam!

(source: private)
(source: private)
(source: private)















(source: private)
(source: private)

(source: private)



















Menuju Sentosa,  bisa ditempuh dari Vivo City, mal besar dengan keunikan pantai kecil buatan di lantai atas.  Pengunjung bisa berdiam menikmati angin sepoi-sepoi dan birunya langit.  Ataupun sekedar berfoto-foto..  Bagian belakang Vivo City langsung terhampar laut lepas yang menyejukkan, dengan kapal-kapal berlalu lalang.  Bahkan dari kejauhan terlihat Kawasan Resort World Sentosa yang dicirikan tulisan besar warna merah.


(source: private)
(source: private)



(source: private








(source: private)
Selain menggunakan taksi, bisa ditempuh melalui monotrain dari Vivo City, ataupun melalui jalur perjalanan Sentosa Broadwalk yang baru diresmikan tahun 2010 lalu.  Bagi yang tidak suka berjalan, di broadwalk terdapat eskalator, sehingga kaki tidak cape bergerak untuk mencapai tujuan.  Sepanjang jalan bisa menikmati  angin sepoi-sepoi dan pemandangan laut.  Nikmati terik matahari.  Melalui Sentosa Broadwalk cukup bayar 1 dollar Singapura untuk memasuki Resort World. 

(source: private)
Kalau memilih jalur monotrain yang serba cepat, siapkan dana sekitar 3 dollar Singapura.  Dari Vivo City melaju sekitar 5 menit dan tiba di Sentosa...  Monotrain bulak-balik melintasi tiga titik, Universal Studio, Imbiah Point, dan Beach Point.

(source: private)



(source: private)



(source: private)




(source: rizwan)







Bagi pengunjung yang ingin melihat pemandangan indah Sentosa, bisa menikmatinya dari cable car.  Dari atas kita bisa melihat keindahan Pulau Sentosa, tampak ferry terminal, Musical Fountain Show, Images of Singapore Museum (-asalnya rumah sakit), Taman Kupu-kupu, Tiger Tower, dan Merlion setinggi sepuluh lantai. 
(source: rizwan)
(source: rizwan)
(source: rizwan)





(source: rizwan)
(source: rizwan)
(source: rizwan)
(source: rizwan)








(source: rizwan)























LUGE
Penyuka olahraga ski, skateboarding, gokart, snowbarding, dan sejenisnya bisa mencoba permainan di Sentosa yang dinamakan LUGE.  LUGE merupakan nama dari suatu kendaraan manual sejenis gokart yang dikendarai pada track menurun sejauh 650 m. Penggunaan LUGE bisa digabungkan dengan chairlift atau kursi gantung seperti gondola saat bermain ski.  
(source: rizwan)


(source: rizwan)
Penggunaan LUGE dan chairlift bisa dikombinasikan sesuai arah kedatangan.  Bila kita datang menggunakan cable car, maka tiket bisa dibeli di atas, turun menggunakan LUGE dan naik kembali menggunakan chairlift.  Tetapi apabila datang menggunakan monotrain, maka tiket bisa dibeli di bawah, naik ke atas menggunakan chairlift dan turun menggunakan LUGE.
Saat bertemu dengan Bruce Thomasen, General Manager Sentosa LUGE, tahun 2005 lalu, dirinya mengungkapkan bahwa LUGE ditargetkan bisa mengangkut 750 orang per jam dengan dua (2) orang per sepuluh (10) detik.  Untuk chairlift bisa mencapai 1500 orang per jam, dimana satu chairlift berkapasitas angkut empat (4) orang.  Sehingga target total 5000 – 7000 perjalanan dalam sehari. 
LUGE berasal dari New Zealand, perusahaan pembuatnya Skyline Enterprises.  Permainan ini cocok untuk keluarga dan juga aman.  Bagi para peserta disediakan helm dan instruksi diberikan dengan jelas.  Satu (1) kali perjalanan tiketnya 8 dollar, untuk tiga (3) kali perjalanan 15 dollar.  Sedangkan untuk keluarga, maksimal delapan (8) kali perjalanan dikenakan tiket senilai 35 dollar.
Setelah melewati masa pembangunan selama tujuh (7) bulan LUGE dibangun dengan menghabiskan dana hingga 5,5 juta dollar.  Pada awal peluncurannya, permainan ini sudah banyak menarik minat.  Dari data tahun 2005, pengguna LUGE di seluruh dunia sudah mencapai angka 40 juta orang., khusus Singapura sudah mencapai 4000 sampai 5000 orang. 
LUGE berlokasi di beberapa negara, seperti dua di New Zealand, satu di Montreal (Canada), satu di Jepang, dan satu di Singapura.  Bruce menambahkan, “Singapore dipilih dengan alasan arus pengunjung yang bagus, dekat dengan New Zealand, manajemen Sentosa yang bisa bekerjasama dengan baik, ditunjang sikapnya yang pro active,” katanya. ---


No comments:

Post a Comment